Cara Menghilangkan Wanita untuk Bahasa Indonesia

Wanita untuk Bahasa Indonesia (menunggu wifi) dan female for english, apakah kamu pernah mendapatkan notifikasi seperti itu? Notifikasi ini tidak kamu hilangkan, walaupun hp xiaomi kamu sudah terhubung ke jaringan wifi. Apa sih penyebabnya? Silakan baca dibawah ini penjelasan lengkapnya.

Wanita untuk Bahasa Indonesia
Female for English, sumber gambar: https://id.wikipedia.org

Pada saat kamu menggunakan smartphone xiaomi dengan user interface (UI) MIUI 8, MIUI 9, MIUI 10, ataupun MIUI 11, bisanya sering muncul notifikasi pop up wanita untuk bahasa indonesia.

Kenapa keluar wanita untuk bahasa indonesia? Hak ini terjadi karena disebabkan oleh apliksi Google Text to Speech yang sedang di update namun dibatasi karena pengaturannya hanya bisa diupdate ketika terhubung ke jaringan wifi. Serta kamu saat ini internetan dengan data seluler kan?

Apa itu Female for English atau Wanita untuk Bahasa Indonesia? Kedua istilah ini tidak lain adalah google text to speech bahasa indonesia yang membutuhkan update ke versi terbarunya, dan biasanya google text to speech ini akan melakukan update secara otomatis jika hp xiaomi kamu terkoneksi ke wifi.

Bagaimana cara mematikan wanita untuk bahasa indonesia? Caranya cukup mudah sekali, kamu hanya perlu mematikan update otomatis pada aplikasi Google Text to Speech (TTS). Serta kamu bisa mengubah pengaturan update-nya agar bisa via data seluler.

Baca juga: Kumpulan Serial Number IDM Terbaru

Cara Menghilangkan Wanita untuk Bahasa Indonesia (Menunggu WiFi)

Cara dibawah ini bisa kamu gunakan untuk menghilangkan pemberitahuan pop up wanita untuk bahasa indonesia untuk sementara waktu. Berikut caranya :

  1. Buka pengunci layar hp xiaomi kamu
  2. Silakan masuk ke menu Pengaturan / Setelan / Settings
  3. Kemudian ketuk pada Pengaturan Tambahan (Additional Settings)
  4. Ketuk Accessibility (Aksesibilitas)
  5. Nanti kamu akan menemukan fitur keluaran Text to Speech (Text to Speech Output)
  6. Ketuk ikon gear, lalu ketuk Install Voice Data (Pasang Data Suara).
  7. Selanjutya kamu pilih Bahasa Indonesia, *jika muncul notifikasi wanita untuk bahasa indonesia. Serta pilih English (United Kingdom), *jika muncul notifikasi female for english.
  8. Terakhir, silakan ketuk pada opsi Ikon Silang alias Ikon Hapus
  9. Selesai.

Lalu, bagaimana agar wanita untuk bahasa indonesia dan female for english tidak muncul lagi? Jika kamu hanya melakukan cara diatas memang notifikasi akan hilang, tetapi sewaktu-waktu akan muncul kembali.

Jika kamu tidak menginginkan notifikasi ini muncul kembali pada smartphone xiaomi milikmu, silakan ikuti langkah-langkah dibawah ini :

  1. Buka menu Pengaturan / Setelan / Settings
  2. Kemudian pilih opsi Pengaturan Tambahan (Additional Settings)
  3. Pilih menu opsi Accessibility (Aksesibilitas)
  4. Lalu cari opsi keluaran Text to Speech (Text to Speech Output)
  5. Ketuk ikon gear
  6. Selanjutnya kamu pilih Setting for Google text to speech Engine
  7. Kemudian matikan Gunakan Wi-Fi atau matikan juga Use Wifi Only
  8. Lalu buka aplikasi Google, *jika tidak ada, silakan unduh di Playstore
  9. Ketuk pada menu opsi Google App (di bagian kiri atas)
  10. Ketuk Pengaturan > Suara > Offline Speech Recognition > Auto-Update > silakan kamu pilih pada opsi Do Not Auto-Update language.
  11. Selesai

Baca juga:

  1. Cara Mendapat Like Banyak di Facebook
  2. Nonton Youtube Gratis Tanpa Kuota
  3. Cara Menyimpan Video dari Facebook
  4. Cara Menghilangkan Prediksi Kata dan Koreksi Otomatis di Keyboard Xiaomi
  5. Cara Menghilangkan Tulisan Aksesibilitas di HP OPPO
  6. Cara Mengatasi Download Tertunda di Play Store

Demikianlah pembahasan singkat mengenai Wanita untuk Bahasa Indonesia serta tata cara untuk mneghilangkannya. Setelah mengikuti tutorial diatas, admin IlyasWeb Official’s jamin notifikasi female for english atau wanita untuk bahasa indonesia akan hilang dari hp xiaomi kamu!