Cara Mengaktifkan Lampu LED Notifikasi Vivo Y71

Banyak para pengguna vivo yang bertanya apakah vivo y71 ada led notifikasi? Tentu saja ada, namun mungkin kamu belum tahu cara mengaktifkan led di vivo y71 tersebut.

cara mengaktifkan lampu led vivo y71
LED Notifikasi Vivo Y71

Smartphone android yang dikeluarkan bulan April 2018 ini hadir dengan membawakan layar 6,0″ inci yang sudah dilapisi pelindung layar Corning Gorilla Glass.

Dapur pacunya disokong dengan prosesor Quad-core dari Qualcomm Snapdragon 425 berkecepatan  1,4 GHz dan dipadukan dengan RAM 3GB dan memori internal 32 GB, yang menjadikan performa hp ini menjadi sangat cepat dan optimal.

Baca juga:

Itu sedikit cuplikan spek vivo y71, jika kamu ingin mengetahu spesifisikasi lebih lengkap beserta harganya, silakan baca Spesifikasi dan Harga Vivo Y71, RAM 3GB / 32GB Android Oreo Spek Gahar.

Cara Mengaktifkan Lampu LED HP Vivo Y71

Baiklah kita kembali ke topik utama, sebenarnya cara menghidupkan lampu notifikasi vivo y71 terbilang sangat mudah sekali, kamu hanya perlu melakukan langkah-langkah berikut ini:

  1. Pertama buka menu Pengaturan atau Setting.
  2. Pilih opsi Pengaturan lainnya.
  3. Lalu pilih Pengingat lampu kilat.
  4. Selanjutnya, kamu geser tombol yang ada dibagian kanan hingga berubah menjadi warna biru.
  5. Selesai.
  6. Untuk mematikan led notifikasi, kamu geser saja tombol biru tersebut ke kiri.

Catatan: Jika pengingat lampu kilat vivo y71 ini diaktifkan, maka lampu led flash akan berkedip-kedip jika ada pesan masuk, panggilan masuk, dan juga pemberitahuan atau notifikasi lainnya.

Jadi, ketika ada pesan atau panggilan yang masuk, atau notifikasi lainnya, maka lampu yang berada di dekat kamera belakang akan menyala berkedip-kedip diiringi dengan alunan nada dering hp kamu.

LED notifikasi di hp vivo y71 yang memanfaatkan led flash ini memiliki fungsi sebagai pengingat jika ada pemberitahuan yang masuk, baik itu pesan, panggilan masuk, maupun acara.

Kamu juga bisa mengaktifkan led notif ini dengan menggunakan aplikasi pihak ketiga yang bernama Flash Notification yang bisa kamu install secara gratis di Google Play Store.

Baca juga:

Itulah cara membuat led notifikasi alternatif di hp vivo y71, karena sejatinya hp besutan vivo yang satu ini belum dilengkapi dengan fitur led notifikasi bawaan. So, silakan ikuti langkah-langkah diatas dan nikmati fiturnya!