Suka Ngalong? Beli Aja Paket Internet Malam Telkomsel

Sejak dulu Telkomsel sudah menawarkan berbagai jenis paket internet malam, atau yang lebih kita kenal dengan sebutan MDS di beberapa paketnya.

Akan tetapi, kamu sudah tahu atau belum kalau ternyata Telkomsel juga menjual paket midnight ini secara khusus?

paket internet malam telkomsel

MDS (singkatan dari Midnight Data Service) atau bisa kita artikan sebagai layanan data internetan tengah malam adalah paket internet Telkomsel yang cuma bisa kamu pakai di malam hari, skuy. Alias hanya bisa kamu gunakan di jam 00.00 sampai 07.00 (pagi).

Biasanya, paket midnight ini bisa kamu dapatkan di beberapa paket Telkomsel sebagai kuota data tambahan.

Yang mana dalam paket tersebut, kuota malam telkomsel ini biasanya memiliki porsi paling besar jika dibandingkan dengan kuota utamanya.

Paket Internet Malam Telkomsel – Midnight Data Service (MDS)

Walaupun paket yang satu ini terkadang menjadi bagian dari salah satu paket Telkomsel yang lain, kini paket ini juga dijual secara terpisah, dan harga yang ditawarkan juga sangat murah sekali.

Soal harga, paket midnight ini dijual dengan banderol yang sangat murah, mulai dari Rp2.000 saja kamu sudah bisa mendapatkan kuota internet malam Telkomsel sebesar 1 GB.

Atau jika kamu memang “Tukang Ngalong“, kamu bisa membeli paket MDS dengan kuota yang besar yakni 15 GB, harganya cuma Rp20.000 saja.

Mengingat harganya yang sangat murah tersebut, tentu saja hal ini sangat menguntungkan sekali buat kamu yang memang bekerja full time sampai pagi hari.

Buat kamu yang ingin melihat rincian harga dan juga total kuota yang didapatkan, kamu bisa melihatnya di bawah ini.

Tetapi perlu kamu ketahui, bahwa rincian harga paket ini merupakan layanan yang tersedia di Kartu AS dan Simpati Loop.

Jadi, ada kemungkinan untuk layanan Telkomsel lainnya akan memiliki rincian yang berbeda-beda ya. Baiklah, silakan simak saja rinciannya berikut ini.

Daftar Paket Malam Telkomsel :
  • Kuota 1 GB, Masa Berlaku 1 Hari, Harga Rp 2.000.
  • Kuota 5 GB, Masa Berlaku 1 Hari, Harga Rp 5.000.
  • Kuota 5 GB, Masa Berlaku 7 Hari, Harga Rp 10.000.
  • Kuota 10 GB, Masa Berlaku 7 Hari, Harga Rp 12.000.
  • Kuota 5 GB, Masa Berlaku 30 Hari, Harga Rp 15.000.
  • Kuota 15 GB, Masa Berlaku 30 Hari, Harga Rp 22.000.

Cara Beli Paket Malam Telkomsel

Jika paket-paket dari Telkomsel seperti SMS, nelpon, dan data bisa kamu beli dengan menggunakan aplikasi MyTelkomsel, paket internet malam Telkomsel ini nggak bisa kamu temukan di aplikasi itu.

Jika kamu berminat untuk membeli paket tengah malam Telkomsel ini, silakan melakukan panggilan USSD ke *363# di papan panggilan hp kamu.

Selanjutnya, kamu bisa memilih opsi Paket Internet, atau pada beberapa kartu lainnya bisa juga kamu temukan di opsi Paket Lainnya.

Kemudian akan muncul beberapa pilihan paket midnight yang bisa kamu beli, silakan kamu pilih salah satu sesuai kuota yang kamu butuhkan, lalu jangan lupa juga untuk konfirmasi pembelian.

paket malam telkomsel

Satu hal lagi, mungkin saja lokasi dan penamaan menu ini dapat berbeda-beda di masing-masing layanan Telkomsel.

So, buat kamu yang ingin mencoba menggunakan paket malam dari provider yang terkenal dengan jaringannya yang paling cepat ini, silakan sesuaikan dengan layanan yang kamu pakai.

Mungkin itu saja sedikit pembahasan dari admin Ilyasweb terkait paket malam telkomsel alias paket internet malam telkomsel.

Jika kamu tidak menemukan paket tersebut di dial USSD *363#, silakan kamu tanyakan pada kolom komentar di bawah.

Semoga membantu.