Cara Menampilkan Kecepatan Jaringan Internet di Semua HP Xiaomi

Cara Menampilkan Speed Jaringan Internet HP Xiaomi. Secepat apakah kecepatan internet di jaringan hp yang sedang anda gunakan? terkadang kita ingin sekali tahu seberapa cepat speed internet yang sedang digunakan. Bagaimana cara menampilkan kecepatan internet di hp xiaomi?

Caranya sangat mudah dan simpel, karena pada kesempatan kali ini admin IlyasWeb akan membahas lengkap cara menampilkan kecepatan internet di semua hp Xiaomi tanpa aplikasi tambahan yang meribetkan anda dalam operasi. Sepengetahuan saya, Smartphone Xiaomi sudah menyediakan fitur show internet speed yang memungkinkan anda agar dapat menampilkan kecepatan jaringan internet anda di status bar xiaomi anda tentunya.

Baca juga : Cara Menghilangkan Iklan di Layar HP Xiaomi dengan Mudah

Cara Menampilkan Kecepatan Jaringan Internet di Semua HP Xiaomi
Cara Tampilkan Kecepatan Jaringan Internet di HP Xiaomi – IlyasWeb Seluler

Akan tetapi, berhubung setelan dasar smartphone xiaomi memang tidak menampilkan kecepatan internet secara langsung, maka kita sebagai pengguna dapat mengaktifkan fitur tampilan kecepatan internet tersebut dengan mudah melalui setelan alias di menu pengaturan.

Baca juga : Cara Mengganti Font OPPO A71 Tanpa Root

Tutorial Cara Menampilkan Kecepatan Jaringan Internet / Speed Internet di Semua HP Xiaomi Tanpa Aplikasi Tambahan dan Tanpa Root!

Tutorial cara mengaktifkan fitur tampilan kecepatan jaringan internet xiaomi yang akan saya paparkan dibawah ini bisa kamu coba di semua smartphone xiaomi anda, berbeda merek mungkin akan berbeda tampilan. Akan tetapi, menurut admin hampir semua menu pengaturan xiaomi akan sama. Untuk tutorialnya silakan ikuti langkah-langkah dibawah ini;

Baca juga : Cara Menandai Lokasi Barang di Game PUBG Mobile

  • Buka Setelan atau Pengaturan atau Setting di HP Xiaomi anda.
  • Tap atau sentuh pada Kartu SIM & Jaringan Seluler.
  • Pilih menu Atur Penggunaan Data.
  • Langkah berikutnya, anda tinggal scroll ke bawah dan silakan aktifkan pada bagian Tampilkan kecepatan jaringan.
  • Jika sudah, alhasil di status bar xiaomi anda akan muncul kecepatan jaringan internet.
Tampilan Kecepatan Internet di Xiaomi Redmi 4X
Tampilan Kecepatan Internet di Xiaomi Redmi 4X Punya Admin

Dan sedikit tambahan bagi anda-anda yang sama sekali tidak menemukan menu tampilkan kecepatan jaringan seperti yang saya paparkan diatas. Jangan khawatir, anda dapat mencoba tutorial yang satu ini.

  • Buka Setelan atau Pengaturan atau Setting di HP Xiaomi anda.
  • Tap atau pilih pada menu Notifikasi & Bar Status.
  • Langkah berikutnya anda tinggal aktifkan Tampilan Kecepatan Koneksi.
  • Selesai! silakan anda lihat ke status bar dan taraaaa, kecepatan jaringan internet anda sudah muncul.

Baca juga : Spesifikasi dan Harga Xiaomi Mi 5s Plus, RAM 6GB / 128GB Smartphone RAM Gede Harga Pas

Demikianlah cara mudah menampilkan kecepatan jaringan internet hp xiaomi yang dapat saya paparkan pada artikel ini. Bagaimana mudah bukan? tentu saja akan sangat mudah dan simpel. Terima kasih sudah membaca artikel kami, jangan lupa untuk share ke teman-teman anda.