Spesifikasi dan Harga Advan A8, RAM 4GB / 32GB Smartphone Dual Kamera Utama Paling Murah

Advan A8 merupakan salah satu smartphone seri terbaru yang mengusung dual kamera utama yang berhasil dirilis oleh vendor Advan pada tahun 2018 ini, Smartphone Android Advan A8 ini hadir untuk menyaingi Motorola Moto G5s Plus dan juga Xiaomi Mi A1.

Review Advan A8
Review Advan A8 – IlyasWeb

Advan A8 hadir dengan membawa kamera utama yang yang beresolusi tinggi yaitu 13 Megapiksel (Telephoto) dan 5 Megapiksel (Wide Angle). Ke-dua kamera utama Advan A8 ini sudah dilengkapi dengan fitur yang menarik, seperti Phase detection dan juga fitur AutoFocus yang dapat mengambil gambar dengan kualitas terbaik, tajam dan sangat detail.

Baca Juga : Spesifikasi dan Harga Advan I5C (4G LTE), Android 6.0 Marshmallow Harga Dibawah 1 Juta

Yang lebih kecenya lagi, Advan A8 sudah dibubuhi dengan fitur Fingerprint atau biasa dikenal sebagai sensor sidik jari, yang merupakan fitur keamanan Android paling trend saat ini. Sensor sidik jari atau Fingerprint yang dibawakan Advan A8 ini sangat efektif, dan juga responsif.

Sedangkan untuk sistem operasi, Advan A8 sudah menggunakan sistem operasi Android versi 7.0 Nougat yang dipadukan dengan user interface IDOS yang mampu memberikan tampilan antarmuka yang menarik dan juga mampu memberikan transisi yang responsif.

Baca Juga : Spesifikasi dan Harga Advan G1 Pro, RAM 3GB / 32GB Dual Kamera 13MP + 8MP Creative Photography

Untuk performanya, Advan A8 ini sudah ditopang dengan prosesor yang canggih dan termasuk kualitas terbaik dikelas menengah, yakni menggunakan prosesor Mediatek MT6750T yang ternyata sudah dibekali dengan CPU yang memiliki 8 inti core (Octa-Core) yang masing – masing memiliki kecepatan 1.5Ghz yang juga sudah ditemani dengan RAM 4GB yang mampu membuat kinerja ponsel ini semakin cepat dan optimal.

Harga Advan A8 Terbaru
Harga Advan A8 Terbaru – Blog IlyasWeb

Sedangkan pada sektor layar, Smartphone Advan A8 sudah dibekali layar berukuran 5.5” (inci) dengan resolusi layar 1080 x 1920 piksel yang dipadukan dengan layar berjenis IPS LCD Capacitive Touchscreen yang mampu membuat Advan A8 ini semakin nyaman untuk digenggam dan juga nyaman untuk dipandang, dan juga sangat optimal dalam menjalankan multimedia seperti game dan juga video.

Baca Juga : Cara Mengetahui Siapa Yang Sering Lihat Profil WhatsApp Kita Dengan Mudah

Rasanya hampa jika IlyasWeb tidak membahas soal spesifikasi jaringan Advan A8, Ponsel pintar ini sudah dibekali dengan jaringan berbasis 4G Lte yang merupakan salah satu jenis jaringan paling cepat yang banyak digunakan pengguna Android. Dengan jaringan 4G LTE yang tersedia di Advan A8 ini, Anda dapat berselancar di internet dengan kecepatan yang sangat cepat, cocok juga untuk digunakan live streaming di sosial media seperti Facebook, Whatsapp, dan juga Instagram.

Ada yang kurang? Yups untuk yang terakhir, IlyasWeb Blog akan membahas spesifikasi Advan A8 pada sektor ruang penyimpanan. Advan A8 sudah dibekali dengan memori internal berkapasitas 32GB yang mampu menyimpan berbagai jenis file seperti foto, musik, video, dan juga game, dan jika anda kekurangan ruang, anda juga dapat menambah lagi dengan Slot memori Micro-SD hingga 64Gb.

Harga Advan A8 (Dual Kamera Utama) Terbaru
RP 2.499.000,- (Harga Baru) RP 1.800.000,- (Harga Bekas Perkiraan)