Review FreshForex: Apakah Broker Forex Online Ini Terpercaya?

Di era digitalisasi seperti sekarang, trading bukan lagi pekerjaan yang terdengar asing bagi sebagian besar masyarakat. Mulai dari sebagai sumber penghasilan utama, sampai penghasilan tambahan bagi beberapa orang. Salah satu aspek penting dalam menjalankan trading adalah platform pilihan itu sendiri. Nah, pada kesempatan ini admin ingin membahas sedikit mengenai FreshForex.

Sebelum benar-benar mendalami trading, ada banyak ilmu yang harus dipelajari dahulu. Baik itu istilah-istilah trading, analisa pasar, mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi harga, sampai dengan memilih platform perdagangan.

FreshForex mungkin masih belum terlalu familiar bagi trader Indonesia, khususnya orang awam. Supaya lebih mengenal, mari simak review FreshForex dari Ilyasweb secara singkat di bawah.

Apa itu FreshForex?

broker forex online

FreshForex adalah broker asal Rusia yang mulai berdiri tahun 2004 dan menjadi bagian Riston Capital Ltd. Perusahaan ini berkantor pusat di Grenadin dan Saint-Vincent, dengan pengaruh signifikan di bidang forex Uni Eropa dan berbagai penjuru dunia. Melalui layanannya yang luas dan mencakup banyak pilihan, FreshForex ingin memberikan kebebasan bagi para membernya.

Salah satu agensi ternama di dunia “Interfax” menyebutkan bahwa FreshForex merupakan satu dari 10 broker terbaik Federasi Rusia, pada tahun 2011. Ini ditemukan melalui jajak pendapat independen yang dilakukan tim Interfax.

Hal serupa kembali didapatkan pada tahun 2016, walaupun pada saat itu perwakilan resmi FreshForex tidak turut hadir. Disisi lain, platform ini sempat menjadi broker terbaik di Asia yang mana penghargaannya diberikan untuk program mitra, ketentuan layanan, dan dukungan yang baik.

Melalui website official miliknya, Anda bisa membaca seluruh dokumen terkait FreshForex yang diterjemahkan ke dalam 10 bahasa asing.

Apa Saja Keuntungan Ketika Memilih Fresh Forex?

1. Deposit Awal Rendah

FreshForex membuka kesempatan kepada setiap orang yang tertarik dengan forex trading, namun masih awam dan belum sepenuhnya yakin. Ini dibuktikan lewat minimal deposit 1 USD yang pastinya ramah pengguna baru.

Apabila masih baru mencoba, Anda bisa memulai perdagangan dengan deposit 1 USD. Cocok menjadi bahan pembelajaran, sekaligus membuktikan apakah platform ini benar-benar layak dipilih atau tidak.

2. Track Record Jelas

Selama kurang lebih 18 tahun, FreshForex sukses beroperasi sebagai perusahaan ternama di pasar Forex dunia. Terlebih lagi ini merupakan bagian Riston Capital Ltd yang sudah populer sebagai perusahaan terkemuka di bidang keuangan.

Keandalan, profesionalisme, dan konfirmasi status tinggi menjadi salah satu daya tarik FreshForex kepada para pelanggan.

3. Ketentuan Trading Menguntungkan

Leverage yang ditetapkan FreshForex adalah 1:2000 dengan pilihan instrumen investasi sebanyak 140. Pengguna bisa menyesuaikan sendiri produk mana yang ingin menjadi sumber cuan mereka. Beberapa diantara pilihannya seperti CFD untuk indeks, logam, sekuritas dan energi. Tentu masih ada beragam pilihan lain.

4. Analisis Profesional

Para pengguna bisa menikmati hasil analisa pasar profesional, sehingga meningkatkan kesempatan mendapat keuntungan. Tentu ini sangat membantu para pengguna awam yang baru belajar.

5. Metode Deposit Lengkap

Anda bisa deposit melalui transfer bank lokal, Bitcoin, MasterCard, VISA, Epay, PerfectMoney, AdvCash dan masih banyak lagi.

6. Pencairan Instan

FreshForex menawarkan proses pencairan saldo selama kurang lebih 10 menit, dengan catatan Anda request pada jam kerja. Sehingga tidak perlu khawatir pembayarannya lama tertunda, karena bisa segera diproses.

Demikianlah review FreshForex secara singkat, semoga bisa menjadi referensi Anda. Ingat! perdagangan forex membutuhkan pengetahuan yang cukup agar tidak kehilangan uang begitu saja. Jangan lupa mempertimbangkan sebuah platform trading dari berbagai referensi, agar tidak kecewa nantinya.