Keunggulan LG Monitor Flatron E2350V

Monitor yang satu ini memang dari tampilannya saja sudah keren, bahkan kalau mau dibanding-bandingkan, agak mirip dengan salah satu keluaran SyncMaster.

Dengan basic monitor LED, tentunya di balik bodinya yang ramping tersembunyi kecanggihan teknologi LED yang menjanjikan output gambar lebih baik dari yang lainnya.

Lalu dengan bentuknya yang ramping, tentu Anda bisa leluasa meletakkannya di mana pun Anda suka, mau menempel di tembok? Bisa!

Untuk konektivitas, monitor ini memiliki port VGA, HDMI, dan DVI. Ada pula colokan untuk headphone dan speaker eksternal. Untuk mengatur kontras, kecerahan, dan sebagainya, Anda tinggal menekan tombol sebanyak 6 buah yang ada di sana hingga memberikan tampilan seperti yang Anda inginkan.

Bagi Anda yang menggunakan headphone, volume suara yang dikeluarkan pun bisa diatur melalui tombol volume.

Jika Anda ingin menonton film menggunakan monitor ini, memang warna yang terlihat agak sedikit pudar, tapi secara umum, warna-warna yang ditampilkan cukup baik dan tidak terlalu banyak distorsi yang mengganggu pandangan. Jika Anda hendak bermain pun efek-efeknya dapat terlihat dengan baik.

Nah, ada satu saingan LG monitor Flatron E2350V ini yang coba dibandingkan dari berbagai segi. Dari segi energi listrik yang digunakan, LG E2350V telah diuji dan dipastikan lebih hemat biaya dari Samsung XL2370. Dari segi desain dan fitur, monitor ini memang tidak jauh berbeda dari XL2370.

Teknologi LED yang diunggulkan dalam monitor LG menjadi nilai plus dari kompetitornya. Ini pula yang mempercantik tampilan si monitor LG. Sayangnya, XL2370 mampu menampilkan warna lebih baik ketimbang LG ketika memutar film.

Mungkin bagi Anda yang seorang pencinta film sejati, poin ini sangat berpengaruh. Untuk gamers, Samsung mampu mengungguli kompetitornya.

Memang, baik LG maupun Samsung, sama-sama menawarkan keunggulan yang semakin membuat Anda sulit untuk memilih, tapi tentu Andalah yang paling tahu mana yang terbaik dari yang terbaik.

Untuk setiap unit LG Flatron E2350V dibandrol dengan harga US$249 atau sekitar .

Tips Merawat Monitor LCD

Keunggulan LG Monitor Flatron E2350V

Ada beberapa poin penting dalam perawatan monitor LCD Anda, sangat simpel tapi penting!

  1. Letakkan monitor Anda di tempat yang sejuk atau usahakan di ruangan ber-AC.
  2. Jaga kebersihan layar monitor dengan rutin membersihkannya dari debu-debu tipis. Gunakan cairan dan lap khusus agar tidak meninggalkan goresan sedikit pun. Gunakan screen protector untuk mengurangi risiko-risiko yang tidak diinginkan. Matikan monitor selama dibersihkan.
  3. Jauhkan dari jangkauan anak kecil karena selain berhubungan dengan listrik, monitor LCD lebih mudah jatuh jika tersenggol.
  4. Biasakan untuk tidak mendekatkan barang elektronik karena akan merusak tampilan pada monitor.