Gagal Transaksi: Chip Kartu ATM BRI Tidak Terdeteksi

Sekarang ini, fasilitas mesin ATM (singkatan dari: Anjungan Tunai Mandiri) Bank BRI sudah tersebar luas di berbagai daerah di Indonesia, mulai dari perkotaan sampai ke pedesaan.

Dengan banyaknya mesin ATM yang disediakan oleh Bank BRI ini, berhasil memberikan kemudahan transaksi finansial kepada semua nasabah.

Sampai saat ini, Bank BRI telah menyediakan 2 (dua) jenis mesin ATM yang paling banyak digunakan oleh para nasabah, yakni tidak lain adalah mesin ATM untuk tarik tunai dan autodebet atau yang bisa setor tunai (menabung) tanpa harus repot-repot pergi ke kantor cabang Bank BRI.

Seiring banyaknya penggunaan mesin ATM ini, kerap sekali muncul beberapa gangguan atau masalah seperti kartu ATM BRI tidak bisa digunakan, kartu atm tidak terbaca, chip kartu atm tidak terdeteksi, dan yang paling sering ditanyakan oleh nasabah adalah kenapa atm bri tidak bisa tarik tunai?

kenapa atm bri tidak bisa tarik tunai

Penyebab kartu ATM tidak bisa digunakan pada mesin BRI dengan pesan error “chip kartu atm tidak terdeteksi” salah satunya adalah mesin ATM tersebut sedang gangguan atau sedang ada pemeliharaan sistem (maintenance).

Solusinya kamu bisa mencoba transaksi dengan menggunakan mesin ATM yang lain, biasanya kalau mesin ATM BRI sedang maintenance atau gangguan itu tidak dapat membaca data kartu nasabah.

Akan tetapi, jika kamu sudah mencoba transaksi penarikan tunai atau transfer di mesin ATM BRI yang lain namun masih saja tidak bisa dengan alasan yang sama, kemungkinan besar kartu debit BRI yang kamu gunakan sudah rusak.

Untuk memastikan penyebab kartu ATM BRI tidak bisa melakukan transaksi, kamu bisa meminta bantuan customer service di kantor cabang unit atau cabang pembantu Bank BRI terdekat.

Jangan lupa untuk membawa identitas diri (KTP Elektronik) asli, buku tabungan, dan juga kartu debit atau ATM BRI yang bermasalah.

Nantinya, jika setelah dilakukan pengecekan oleh pihak customer service ternyata kartu ATM kamu mengalami kerusakan, maka kamu bisa meminta pembuatan kartu yang baru.

Oiya, jika kamu membuat kartu debit yang baru di Bank BRI, maka nomor kartunya akan berbeda dengan sebelumnya namun tetap menggunakan nomor rekening tabungan yang sama.

Bagaimana, sudah ketemu belum penyebab dan solusi dari pertanyaan kenapa atm bri tidak bisa tarik tunai?

Kalau dirasa kamu belum menemukan titik terangnya, coba kamu tuliskan permasalahan kamu apa di kolom komentar yang sudah disediakan atau melalui halaman contact us!