Cara Menampilkan Windows Defender Yang Hilang

Beberapa hari yang lalu teman saya ingin mengaktifkan Windows Defender di laptopnya yang kebetulan menggunakan sistem operasi Windows 10, namun ketika dia membukanya ternyata program tersebut hilang alias tidak ada di daftar service.
windows defender hilang
Sampai akhirnya dia bertanya-tanya ke saya terkait masalah tersebut, saya pun sempat kaget dan heran juga kok bisa Windows Defender hilang dari daftar service?
Awalnya saya bingung bagaimana harus memberikan solusinya, karena jujur saja sepanjang menggunakan komputer dan laptop, baru pertama kali mendengar masalah ini.
Akhirnya, admin Ilyasweb melakukan diagnosa laptop teman saya tersebut, dan ternyata data-data Windows Defender tersebut tidak ada alias menghilang di registry laptop teman saya. Jadi, ya otomatis program tersebut sudah pasti tidak akan ada di service.msc.
Salah satu solusinya adalah dengan memasang kembali registry yang hilang tersebut, berikut di bawah ini sudah saya sediakan link pengunduhannya.
Silakan kamu download terlebih dahulu file berikut: windows-defender.reg, jika sudah silakan klik kanna file tersebut dan klik opsi Merge.
Selanjutnya, silakan kamu restart laptop atau komputer kamu agar perubahan registry bisa diproses.
Setelah laptop (PC) kamu hidup kembali, maka program Windows Defender akan muncul kembali di daftar service.msc, silakan klik kanan dan pilih opsi Start.
Oiya, untuk menambahkan sistem keamanan di laptop kamu, alangkah baiknya untuk men-double dengan anti virus dari pihak ketiga yang sudah terpercaya seperti, Avira, Avast AntiVirus, Panda, atau yang lainnya.
Kenapa harus double? Pasalnya, Windows Defender yang merupakan anti virus besutan dari Microsoft itu kalah satu langkah dalam masalah maintenance software, dan update softwarenya pun terbilang sangat jarang sekali, jadi  sangat beresiko juga.

Semoga membantu!